6 Cara Mudah Menghilangkan Bau Kaki

Blog Dokter - Bau yang keluar pada badan anda tentu saja akan sangat mengganggu. Namaun bukan dari badan saja yang bisa menghawatirkan sebab salah satu anggota tubuh anda yang rawan mengeluarkan bau adalah kaki anda. Saat bakteri bercampur dengan keringat maka akan sangat berpotensi untuk menghasilkan bau yang sangat tidak nyaman, apalagi di tambah dengan kondisi yang tertutup oleh sepatu. Maka bau kaki tak dapat terelakkan lagi.

6 Cara Mudah Menghilangkan Bau Kaki

kulit kaki mulus
Ilustrasi menghilangkan bau kaki
Oleh karena itu penting bagi anda untuk menghilangkan bau kaki anda, namun sebelumnya perlu anda ketahui penyebab dari munculnya bau kaki.

Penyebab Bau Pada Kaki
  • Keluarnya keringat yang diolah menjadi bau oleh bakteri
  • Tidak rajin merawat dan membersihkan kuku kaki
  • Menggunakan kaos kaki basah
  • Memakai sepatu yang tidak pernah dicuci
  • Adanya luka pada kaki hingga menimbulkan infeksi
  • Memakai sepatu dengan ukuran terlalu sempit
Berikut 6 cara menghilangkan bau kaki anda.

1. Kenakan kaus kaki terbuat dari kain katun.
Kain katun merupakan kai yang mudah menyerap keringat. Oleh karena itu memakai bahan dari katun sangatlah baik. Sebelum memakai kaus kaki, taburkan dulu telapak kaki dengan talc untuk mencegah keluarnya keringat berlebih dan menjaga kaki tetap kering. Fokuskan pemakaian bedak tabur pada sela-sela jari kaki.
ADVERTISEMENT
2. Semprotkan bagian dalam sepatu dengan deodorizer
Deodorizer tentunya bisa meminimalisir bau pada kaki anda. Jika sepatu Anda boleh dicuci, bersihkan menggunakan air panas untuk membunuh bakteri. Dokter Naturopati Meghan Walker menganjurkan untuk memasukkan masing-masing satu sachet lavender atau kepingan kayu cedar ke dalam sepatu di malam hari agar aromanya lebih harum.

3. Taburkan minimal satu sendok teh baking soda
Baking soda juga baik digunakan. Taburkan 1 sendok baking soda ke masing-masing sepatu untuk menetralisir bau kaki dan menjaga kaki tetap kering selama dipakai beraktivitas. Bisa juga dengan menaruh kantung kain berisi bubuk arang dan baking soda sehari semalam. "Baking soda sangat efektif menyerap bau tidak sedap," ujar Meghan.

4. Cuci kaki secara teratur dengan air hangat dan sabun antibakteri.
Anda sebaiknya mencuci kaki dengan air hangat dan anti bakteri. Setiap dua hingga tiga kali seminggu, rendam kaki di dalam air hangat yang telah diberi dua cangkir garam mineral dan beberapa tetes minyak tea tree atau thyme untuk membunuh bakteri.

5. Kurangi produksi kelenjar keringat dengan mandi teh.
Mandi dengan air teh mungkin terdengar aneh. Namun kandungan tanin di dalam teh hitam efktif membantu menutup beberapa pori-pori pada kaki. Saran Meghan, tambahkan air seduhan teh ke dalam baskom atau wadah berisi air dingin. Rendam kaki selama 20 menit, lakukan lima hari berturut-turut.

6. Sebaiknya anda memakai sepatu yang terbuat dari bahan alami dan kulit asli
Manfaat dari sepatu dengan bahan dari bahan alami sangatlah bail. Tujuannya agar kaki anda tetap terasa sejuk dan tidak mengeluarkan banyak keringat.

Terima kasih telah membaca 6 Cara Efektif Menghilangkan Bau Kaki. Semoga dengan tips diatas bau kaki anda dapat diatasi dengan mudah.

Baca juga :  4 Cara Alami Melembutkan Kulit Kaki

0 Response to "6 Cara Mudah Menghilangkan Bau Kaki"

Post a Comment