Beranda · Kesehatan · Kecantikan · Kulit · Rambut

7 Cara Mencegah Munculnya Jerawat

Blog Dokter - Jerawat merupakan masalah kulit wajah yang paling sering muncul. Jerawat sangatlah merusak penampilan serta merusak kulit wajah terlebih lagi jika berbekas. Oleh karena itu sebelum jerawat menjadi masalah bagi kulit anda, maka sangat baik untuk mencegahnya lebih dini daripada harus mengobatinya.

Beberapa cara di bawah ini merupakan cara mencegah jerawat muncul dikulit. dan menjaga agar kulit anda tetap cantik dan mulus.

7 Cara Mencegah Munculnya Jerawat

7 Cara Mencegah Munculnya Jerawat - BlogDokter
Ilustrasi Membersihkan wajah untuk mencegah jerawat
Berikut 7 cara efektif mencegah timbulnya jerawat di muka

1. Mengontrol Pola Makan

Pola makan merupakan hal penting yang harus anda jaga. Dengan mengindari makanan berlemak serta yang berminyak akan menjaga kulit anda tetap ternutrisi baik. Selain itu makanan selain junk food sebaiknya harus anda hindari karena banyak mengandng zat yang berbahay bagi kulit. Sayuran dan buahan akan sangat baik anda konsumsi.
ADVERTISEMENT
2. Berolahraga

Tentunya berolahraga selalu menjadi solusi untuk sehat. Termasuk untuk kesehatan kulit maka berolahraga ringan merupakan hal baik yang anda lakukan. Berolahraga ringan seperti jalan santai atau jogging selama 30 menit atau lebih. Mungkin kamu mengira ini bukan cara menghilangkan jerawat, melainkan cara untuk menurunkan berat badan. Sebenarnya melakukan olahraga ringan dapat mengurangi jerawat kamu, karena racun dan toksin dalam tubuh kamu akan keluar. Jangan lupa untuk mencuci muka setelah melakukan olahraga ringan tersebut.

3. Perbanyak minum air putih

Air putih selalu memiliki peran penting untuk tubuh. Air putih bisa menghilangkan racun utamanya bagi kulit anda.

4. Jaga wajah tetap bersih

Tentunya dengan menjaga kulit wajah tetap bersih merupakan hal yang sangat baik.Gunakan sabun yang lembut dan juga cuci muka dengan rajin 2x sehari.

5. Tidur yang baik

Kulit juga butuh istirahat dan dengan tidur kulit juga bisa memiliki kualitas yang baik. Sebab dengan tidur maka kulit akan beregenerasi serta mengganti sel-sel kulit mati anda.

6. Hindari Menyentuh Jerawat

Jika anda sering menyentuh jerawat maka bakteri akan kembali berkembang biak pada jerawat serta menimbulkan infeksi.

7. konsumsi buah - buahan

Seperti hal yang telah disebutkan perbanyak mengkonsumsi sayur-sayuran (bayam, daun bawang, wortel, daun melinjo) dan juga buah-buahan (pisang, tomat, jeruk, nanas, mentimun dll) terutama yang mengandung vitamin E, karena dengan kulit yang sehat, maka jerawat akan sukar untuk tumbuh dan berkembang.

Terima kasih telah membaca 7 cara ampuh mencegah timbulnya jerawat diwajah. Semoga dengan tips diatas anda dapat terhindar dari jerawat yang merusak kulit.

Baca juga : 10 Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat
loading...
loading...

1 Response to "7 Cara Mencegah Munculnya Jerawat"